404 Hal Terpenting yang Harus didapatkan Orang Percaya di Dalam Tuhan

1 Tuhan telah mengaruniakan hidup-Nya kepada manusia secara cuma-cuma, dengan demikian membuatnya menjadi hidup mereka. Lalu apa yang diperoleh manusia dari Tuhan? Itu adalah kehidupan Tuhan! Jadi, apa yang manusia peroleh dari Tuhan sangatlah berharga, dan, walaupun Tuhan menganugerahkan hal-hal yang paling tak ternilai ini kepada umat manusia, Tuhan tidak memperoleh apa-apa; penerima manfaat terbesar adalah manusia. Manusia menuai keuntungan terbesar; mereka adalah penerima manfaat terbesar.

2 Membandingkan keuntungan yang sangat besar yang diperoleh manusia dengan janji-janji yang mereka bayangkan akan diberikan Tuhan kepada mereka, atau dengan kekayaan yang mereka inginkan, yang mana yang paling dibutuhkan umat manusia? Mana yang lebih penting: keinginanmu untuk mendapatkan berkat, atau untuk benar-benar menjalani kehidupan yang telah Tuhan anugerahkan kepadamu? Apa yang dapat membuatmu datang di hadapan Tuhan dan benar-benar menyembah-Nya, sehingga Dia tidak akan membenci, meninggalkan, atau menghukummu? Apa yang bisa membuatmu hidup selamanya?

3 Hanya dengan menerima kehidupan yang berasal dari Tuhan, engkau dapat menyelamatkan hidupmu sendiri. Jika engkau memperoleh kehidupan ini, hidupmu tidak akan terbatas; inilah hidup yang kekal. Jika seseorang belum memperoleh kehidupan yang berasal dari Tuhan, mereka pasti harus mati, dan hidup mereka dapat berakhir. Dapatkah kehidupan yang dapat berakhir disebut kehidupan yang kekal? Engkau memperoleh hidup yang kekal dari Tuhan. Dapatkah keinginanmu akan berkat menjadi pengganti? Dapatkah keinginan manusia untuk berkat menyelamatkan mereka dari kematian?

Diadaptasi dari Firman, Vol. 3, Pembicaraan Kristus Akhir Zaman, "Manusia Adalah Penerima Manfaat Terbesar dari Rencana Pengelolaan Tuhan"

Sebelumnya: 403 Engkau Mendapatkan Begitu Banyak Karena Iman

Selanjutnya: 405 Apakah Ini Iman yang Sejati kepada Tuhan?

Penderitaan akan berakhir dan air mata akan berhenti. Percayalah kepada Tuhan bahwa Dia mendengar permohonan kita dalam penderitaan kita, dan Dia ingin menyelamatkan kita dari penderitaan. Hubungi kami untuk memahami kabar baik tentang keselamatan Tuhan.

Konten Terkait

221 Menjadi Manusia Baru

1 Memikirkan imanku kepada Tuhan di masa lalu, hatiku merasa berutang. Sebab tak kukejar kebenaran, aku diliputi penyesalan besar. Tuhan...

254 Pertobatan

Bait 1Maksud yang baik dan saran akhir zamanbangunkan manusia dari tidurnya.Kenangan pahit dan nodamenyiksa nuraniku.Dalam bingung, aku...

Pengaturan

  • Teks
  • Tema

Warna Solid

Tema

Jenis Huruf

Ukuran Huruf

Spasi Baris

Spasi Baris

Lebar laman

Isi

Cari

  • Cari Teks Ini
  • Cari Buku Ini