551 Tekad yang Dibutuhkan untuk Mengejar Kebenaran
Apakah engkau semua memiliki ketetapan hati untuk memahami kebenaran, mendapatkan kebenaran, dan pada akhirnya disempurnakan oleh Tuhan?
1 Engkau harus mencapai tahap di mana tekadmu tidak berubah apa pun lingkungan yang kau jumpai; itulah artinya bersikap tulus, dan hanya itulah kasih sejati akan kebenaran dan keinginan nyata untuk menjadi orang seperti itu. Ini tak akan terjadi bila kau mundur atau menjadi negatif, melepaskan tekadmu sendiri setiap kali masalah atau kesulitan muncul. Engkau harus memiliki kekuatan orang yang bersedia kehilangan nyawa dan anggota tubuhnya: "Apa pun yang terjadi, bahkan jika perlu aku mati, aku tidak akan pernah meninggalkan tekadku ataupun berhenti mencapai tujuan ini." Jika engkau melakukannya, tak akan ada kesulitan apa pun yang mampu menghentikanmu. Tuhan akan membuat segalanya terjadi untukmu.
2 Engkau harus memiliki pemahaman semacam ini setiap kali sesuatu terjadi: "Apa pun yang terjadi, itu semua adalah bagian dari pencapaian tujuanku, dan itu adalah pekerjaan Tuhan. Ada kelemahan dalam diriku, tetapi aku tidak akan bersikap negatif. Aku bersyukur kepada Tuhan untuk kasih yang dianugerahkan-Nya kepadaku dan karena mengatur lingkungan seperti itu untukku. Aku tidak boleh meninggalkan keinginan dan tekadku; menyerah sama saja dengan berkompromi dengan Iblis, sama saja dengan menghancurkan diri sendiri, dan sama saja dengan mengkhianati Tuhan." Ini adalah jenis pola pikir yang harus engkau miliki. Apa pun yang orang lain katakan atau bagaimanapun mereka bertindak, dan bagaimanapun Tuhan memperlakukanmu, tekadmu tidak boleh goyah.
Diadaptasi dari Firman, Vol. 3, Pembicaraan Kristus Akhir Zaman, "Hanya dengan Sering Hidup di Hadapan Tuhanlah Orang Dapat Memiliki Hubungan yang Normal dengan-Nya"