448 Keadaan Normal Menyebabkan Pertumbuhan yang Cepat dalam Kehidupan
1 Di setiap tahap, keadaan manusia secara langsung berhubungan dengan sejauh mana mereka telah memasuki kebenaran dan berapa banyak kebenaran yang telah mereka peroleh. Ketika keadaan manusia relatif normal, mereka dapat memahami dan memasuki beberapa kebenaran; hasilnya, mereka dapat memahami hal-hal praktis tertentu berdasarkan firman Tuhan. Mereka juga dapat membekali dan melayani orang lain. Beberapa orang tidak berada dalam keadaan yang benar; meskipun mereka mencari, dan meskipun faktanya mereka membaca, mendengarkan, dan berkomunikasi, mereka akhirnya memperoleh jauh lebih sedikit daripada manusia yang ada dalam keadaan normal.
2 Jika akan selalu ada ketidakmurnian manusia, pewahyuan natur mereka yang rusak, serta percampuran gagasan dan imajinasi manusia, maka secara batiniah, manusia pasti benar-benar kacau. Bagaimana mungkin ini tidak memengaruhi jalan masuk mereka ke dalam kebenaran? Hanya orang-orang berpikiran jernih yang mampu memahami kebenaran, dan hanya orang-orang berhati suci yang dapat melihat Tuhan. Hanya dengan mengosongkan dirinya barulah mereka akan mampu menerima kebenaran dengan mudah. Ketika hati manusia berada dalam keadaan kacau, sulit bagi mereka untuk memahami kebenaran. Hanya mereka yang memahami kebenaran yang dapat mengenal keadaannya sendiri sampai batas tertentu, dan hanya dengan mengetahui esensi masalah mereka barulah mereka dapat memahami naturnya sendiri.
3 Jika keadaan manusia benar dan sepenuhnya normal, mereka akan memiliki tingkat pertumbuhan yang benar; dengan demikian, mereka tidak mungkin tergelincir atau mengeluh ketika diperhadapkan dengan berbagai jenis masalah. Caramu mencari di setiap tahap dan keadaan yang di dalamnya engkau mencari adalah hal-hal yang tidak dapat engkau abaikan. Kesembronoan pada akhirnya akan membawa masalah. Ketika keadaanmu normal, engkau akan menempuh jalan yang benar dan melakukan segala sesuatu dengan benar, dan engkau akan dengan cepat masuk ke dalam firman Tuhan. Hanya mencari dengan cara inilah hidupmu dapat bertumbuh.
Diadaptasi dari "persekutuan Tuhan"